Operasi Lancar dan Tanpa Biaya berkat JKN KIS

Bima, Salam Pena News – Program Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) yang diselenggarakan oleh Pemerintah sangat meringankan beban bagi masyarakat yang kurang mampu.

Seperti yang dirasakan oleh Alfatih Rahma Putri, warga asal Desa Poja Kecamata Sape ini merasakan betul manfaat dari kartu JKN-KIS ketika dirinya melakukan pemeriksaan dan operasi di RSUD Bima.

“Waktu itu saya sedang menderita penyakit parah, oleh karena itu saya harus dilakukan tindakan operasi” katanya kepada Media Salam Pena ini. Senin (20/12/21).

Setelah melewati proses operasi, Fatun mengatakan manfaat dari adanya Kartu JKN-KIS sangatlah nyata

“saya merasa bersyukur sesampai di RSUD saya mendapatkan pelayanan yang baik dari pihak Rumah Sakit,” terangnya.

Ini merupakan bukti pemerintah memberikan kemudahan serta membantu masyarakat di seluruh Indonesia lebih khususnya di Bima.
Maka apa lagi yang harus dipikirkan bagi masyarakat yang belum memiliki kartu JKN-KIS ini.

“Karena progran JK-KIS ini untuk membantu kita semua, bahkan sudah seringkali dirinya dan keluarganya tidak pernah mengeluarkan biaya sedikitpun untuk membayar di Puskesmas maupun Rumah Sakit Umum,” terangnya.

Diapun mengajak kepada masyarakat yang belum terdaftar sebagai peserta JKN-KIS. Agar segera mendaftarkan diri sehingga masalah kesehatan terjamin dan dilindungi oleh BPJS Kesehatan biar tidak mengeluarkan biaya sedikitpun ketika pergi ke Rumah Sakit.

(AR)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *