Bima, Salam Pena News ~ Aliasin mahasiswa dan Masyarakat Monta Selatan Menggugat dalam waktu dekat akan melakukan seruan aksi demonstrasi besar-besaran dan akan melakukan boikot total jalan raya di Monta Selatan pada Senin 9 Mei 2022.
Aksi demontrasi ini rencana akan digelar di pertigaan cabang Desa Waro Kec. Monta dengan jumlah 1000 Masa aksi yang terdiri dari gabungan Ikatan Mahasiswa Monta Dalam (IMMADA) Mataram, Persatuan Mahasiswa Monta Bima (PMMB) Makassar, Himpunan Mahasiswa Monta (HMM) Bima dan Masyarakat dan Pemuda Monta Selatan.
Adapun tuntutan dalam aksi demonstran ini yaitu mendesak Pemerintah Daerah Kab. Bima agar segera memperbaiki insfrastrutur jalan raya yang ada di wilayah Monta Selatan.
“Kami menilai selama ini di mata Pemerintah Daerah Kab. Bima seolah-olah Monta Selatan bukan bagian dari wilayah Kabupaten Bima dan selalu dianaktirikan dalam segi pembangunan. Sementara bagi kami Jalan raya adalah bagian terpenting sebagai sarana transportasi keberlangsungan aktivitas dan perputaran ekonomi masyarakat, baik hasil pertanian, perkebunan maupun hasil laut Masyarakat. Oleh karna demikian rusaknya Infrastruktur Jalan Raya, akan memperhambat aktivitan dan perputaran ekonomi masyarakat Monta Selatan,” ungkap Muhafid selaku Jenderal Lapangan Aksi (JENLAP) pada saat di konfirmasi oleh Media, Sabtu (07/05/2022).
“Dengan persoalan tersebut, tentu sudah seharusnya pemerintah daerah memberikan perhatian penuh terhadap infrastruktur jalan raya, sebab, Jalan Raya adalah salah satu penopang keberlangsungan hidup aktivitas Ekonomi masyarakat Monta Selatan,” tambahnya.
(EB)