Peduli Korban Kebakaran Renda, Pemuda Naru Barat Serahkan Bantuan Makanan dan Perlengkapan Rumah Tangga

Bima, Salam Pena News ~ Peduli dengan musibah yang dialami masyarakat Renda Kecamatan Belo, Persatuan Pemuda Peduli Desa Naru Barat (PPPD-NB) Sape menyerahkan bantuan ke Posko Tanggap Bencana Kebakaran, Sabtu (07/05/2022).

Bantuan yang digalang dari masyarakat Naru Barat dan pengunjung Pasar Sape itu diserahkan dalam berupa barang yaitu 100 lembar sarung, 26 lembar Selimut, 75 paket beras, 62 dos mie istan, 4 lembar tikar.

Radiman Ketua umum PPPD-NB menyampaikan bahwa gerakan perduli kebakaran desa Rendah ini merupakan tugas seluruh pemuda-pemudi kabupaten Bima, terutama pemuda-pemudi Naru Barat yang banyak dibantuh oleh masyarakat luas saat mengalami musibah kebakaran.

Bacaan Lainnya

“Ini merupakan tanggung jawab moral kami selaku genersi muda, apalagi kami sudah pernah mengalami kebakaran yang hebat dan dibantu oleh masyarakat luas dan juga masyarakat Renda. Maka sudah sewajarnya kami membantu keluarga Renda yang ditimpa musibah kebakaran,” ungkap Radiman.

lebih lanjut dia berharap agar masyarakat Renda tabah dalam melewati musibah kebakaran tersebut sampai pemerintah mencarikan solusi terbaik hingga kebutuhan beban hidup dapat diringankan.

“Semogah pemerintah segera menemukan solusi terbaik untuk keluarga Renda yang ditimpa musibah kebakaran kemarin, dan semoga juga Allah SWT selaluh memberikan ketabahan dan kesabaran kepada semua korban,” tutup Radiman.

Radiman juga mengatakan jika ada masyarakat Sape yang ingin menyumbang lagi bantuanya bisa langsung menghubungi anggota PPPD-NB di Desa Naru Barat Kecamatan Sape.

(JD)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *