Mataram, Salampena News – Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Dr. H. Lalu Muhamad Iqbal, yang akrab disapa Miq Iqbal, Halal Bihalal bersama jajaran pimpinan dan anggota DPRD Provinsi NTB. Momentum tersebut sebagai wadah silaturahmi mempererat komunikasi dan memperkuat kerjasama antara eksekutif dan legislatif dalam membangun Nusa Tenggara Barat makmur mendunia, Pendopo tengah Gubernur NTB, Rabu Malam, 16/04/2025.
Dalam sambutannya, Miq Iqbal menekankan bahwa komunikasi yang baik antara pemerintah daerah dan DPRD adalah kunci utama keberhasilan pembangunan daerah.
“Kita ini satu tubuh, satu semangat. Jika tidak ada komunikasi yang sehat, maka akan ada salah paham, dan itu tidak sehat untuk perjalanan kita membangun NTB,” ujarnya dengan nada bersahabat.
Sinergi Eksekutif dan Legislatif yang dimaksud Miq Iqbal sangat berharap halal bihalal ini menjadi titik awal hubungan yang semakin harmonis antara dua lembaga.
Ia juga menekankan, pentingnya menjaga komunikasi rutin dan transparan untuk menciptakan pemerintahan yang solid dan akuntabel.
Gubernur Miq Iqbal juga menyampaikan rencana penataan ulang birokrasi melalui perampingan struktur OPD (Organisasi Perangkat Daerah) guna mencapai efisiensi anggaran dan peningkatan kinerja aparatur sipil negara. Dirinya menyebut bahwa langkah ini dilakukan secara bertahap, dengan mengedepankan transparansi dan meritokrasi. Miq Iqbal juga menyinggung keputusan strategis untuk mengintegrasikan urusan perempuan dan anak ke dalam Dinas Sosial, demi memastikan isu ini menjadi perhatian lintas sektor dan tidak terpinggirkan dalam kebijakan daerah.
“Dari pengalaman empirik, gagasan itu muncul, Saya ingin kita punya dinas perempuan dan anak yang bisa melakukan intervensi yang efektif artinya dia harus punya anggaran, dan kekuatan itu ada di Dinsos, dan target Dinsos sama fokus perempuan dan anak”, jelasnya.
Gubernur Miq Iqbal juga menyoroti pentingnya menyediakan fasilitas kerja yang representatif bagi para anggota dewan, dengan menyampaikan rencana pembangunan gedung DPRD baru yang lebih nyaman dan layak.
“Insya Allah kita akan melakukan renovasi dan itu tidak di tahun ini tapi di tahun depan”, tambahnya.
Senada dengan Gubernur ketua DPRD Provinsi NTB, Baiq Isvie Rupaeda, S.H.,M.H menjelaskan dirinya akan melakukan silaturahmi setiap 3 bulan sekali antara eksekutif dan legislatif guna mendukung kinerja di awal pemerintah Iqbal- Dinda, dirinya mengajak seluruh jajarannya dalam menggunakan fungsi pengawasan untuk memperbaiki ke tujuan yang lebih baik.
“Kalau komunikasi antara eksekutif dan legislatif itu baik maka akan menghasilkan hal yang baik, saya tegaskan kepada seluruh jajaran DPRD, kita tidak ingin ada hal-hal yang tidak bagus pada awal masa kerja Bapak Gubernur, kita dukung sepenuhnya apapun kebijakan dari Gubernur,” tutupnya*